Penerapan sistem zonasi yang ada pada tahun ajaran baru kali ini tampaknya masih banyak menjadi keluhan untuk para orang tua. Sistem ini banyak sekali menuai protes karena tidak sedikit anak-anak yang berprestasi yang tidak bisa memperoleh sekolah favorit. Walaupun saat ini memang tidak ada lagi yang namanya sekolah unggulan.
Sebenarnya pemerintah juga sudah menerapkan sistem zonasi dengan tujuan agar bisa melakukan pemerataan pendidikan. Tapi pelaksanaannya di lapangan masih sangat banyak masyarakat yang kurang memahaminya. Terlepas dari semua masalah itu, pernahkah kamu mencoba membayangkan bagaimana jadinya bila pernikahan juga diberi kebijakan berupa sistem zonasi?
Fakta yang terungkap bahwa terjadi sebuah pernikahan yang bisa jadi contoh bila jodoh dan pernikahan menerapkan sistem zonasi. Di dalam pernikahan tersebut tampak sebuah resepsi pernikahan yang berada di wilayah yang ada di Indonesia.
Bahkan ada pernyataan dari orang yang mengambil gambar tersebut mungkin begini jadinya bila sistem zonasi diberlakukan dalam pernikahan. Karena jarak rumah mempelai pria dan wanita sangat dekat. ternyata rumah kedua pasangan mempelai ini saling berhadapan dan hanya berjarak beberapa meter serta dipisahkan oleh jalan kampung saja.
Sang perekam video pun mengatakan begini jika pernikahan memakai sistem zonasi ini rumah pengantin perempuannya dan ini rumah pengantin laki-lakinya. Video ini langsung viral dan memperoleh banyak komentar jenaka dari warganet sejak diposting dalam instagram oleh akun @newstijen.
Memang pernikahan sistem zonasi ini tentulah bukan makna sistem zonasi yang sebenarnya yang telah diterapkan pada anak yang ingin mendaftarkan sekolah. Tetapi pernikahan yang cukup dekat jaraknya yakni dengan tetangga di depan rumah.
Di dalam video yang diunggah oleh akun @newstijen memang memperlihatkan seperti apa suasana rumah pasangan calon pengantin yang cukup dekat jaraknya itu. Sekilas memang tidak ada yang aneh, tapi di menit berikutnya video itu memperlihatkan jarak rumah keduanya dan juga suara kameramen yang terbahak-bahak tapi tetap merekam gambar.
Wajar bila pasangan pengantin ini disebut-sebut terkena dampak dari sistem zonasi. Hal ini karena jarak rumah keduanya sangat dekat bahkan hanya 5 langkah saja. Rumah keduanya saling berhadapan, dengan begitu kalau ingin bertemu mereka tidak perlu repot karena terhalang jarak yang jauh.
Sejak video tersebut diunggah, sudah disaksikan oleh lebih dari 2497 ribu kali. Sementara itu tidak diungkap siapa identitas pasangan pengantin tersebut dan dimana video itu diambil. Meskipun demikian, video ini banyak sekali memancing berbagai macam respon yang berasal dari netizen.
Seperti ada yang berkomentar ini adalah pernikahan dari 5 langkah. Ada juga pekerjaan sistem zonasi daerah yang mungkin akan diadakan nantinya. Komentar kalau nikah dengan sistem zonasi yang LDR-an tentu akan menikah di luar negeri sama teman-temannya. Berbagai macam respon dan komentar dari netizen ini mewarnai postingan video lucu ini.