Bursa Transfer Liga Italia: Juventus Siap Saingi Inter Milan Dapatkan Nikola Milenkovic


SEARCH DISINI :

TRIBUNNEWS.COM – Bursa transfer Liga Italia diramaikan dengan persaingan Juventus dan Inter Milan untuk mendatangkan Nikola Milenkovic yang kini bermain untuk Fiorentina.

Juventus menginginkan Nikola Milenkovic sebagai antisipasi hengkangnya Matthijs de Ligt.

Read More

Sementara itu Inter Milan juga berniat sama untuk menjadikan Nikola Milenkovic sebagai suksesor Milan Skriniar yang diambang pintu keluar Giuseppe Meazza.

Baca juga: Bursa Transfer: Agen Cristiano Ronaldo Bertemu Pemilik Chelsea, MLS Jadi Tujuan Gareth Bale

Juventus dan Inter Milan Rebutan Nikola Milenkovic

Nikola Milenkovic dilaporkan akan dijual oleh Fiorentina musim panas ini dan semuanya sedang dipersiapkan untuk derby bursa transfer antara Inter dan Juventus.

Bek andalan Serbia itu sebelumnya telah menandatangani perpanjangan kontrak satu tahun dengan Fiorentina pada bulan Agustus lalu.

Tambahan kontrak 1 musim ini dilakukan Fiorentina agar Milenkovic tidak pergi secara gratis.

Selama bertahun-tahun Milenkovic telah dikaitkan dengan kepindahan ke Liga Premier tetapi tinggal di Italia sekarang terlihat semakin mungkin.

Calciomercato.com merinci bagaimana Inter telah membuat langkah paling serius untuk Milenkovic.

Keseriusan Inter disebut telah bertemu beberapa kali dengan agennya Fali Ramadani untuk membahas kemungkinan kesepakatan.

Adblock test (Why?)


SEARCH DISINI :

Related posts